Kamis, 22 September 2011

Kegiatan Jaga Pertandingan Perisai Diri (6-7 Agustus 2011)

Kegiatan Jaga Pertandingan Perisai Diri antar SMA/SMK Se-Badung & Denpasar
6-7 Agustus 2011

TBM Janar Dūta FK Unud diundang untuk menjadi tim medis dalam acara Pertandingan Perisai Diri antar SMA/SMK Se-Badung & Denpasar yang diadakan oleh Politeknik Negeri Bali dengan PIC Fridami Dewi NIA TBM. 1020682. Pertandingan tersebut diadakan pada tanggal 6 dan 7 Agustus 2011 di GOR Kompyang Sujana Denpasar. Kegiatan ini diselenggarakan oleh UKM Perisai Diri Politeknik Bali yang diadakan selama dua hari, terdiri atas pertandingan babak penyisihan sampai semi final pada hari pertama dan babak final ada hari kedua. 
Saat pertandingan berlangsung ada beberapa kasus yang memerlukan bantuan tim medis seperti memar, keseleo pada pergelangan tangan, pingsan karena benturan di dada (dipukul) saat terjatuh bagian kepala belakang terbentur alas, dan pendarahan di pipi karena dipukul. Kasus-kasus yang terjadi telah ditangani dengan baik oleh anggota TBM Janar Dūta FK Unud yang bertugas pada saat itu. Penanganan pada kasus tersebut adalah dengan evaluasi ABC dan vital sign serta posisi tredelenburg untuk pasien yang pingsan dan memberikan obat yang disiapkan oleh panitia dan obat-obatan yang dibawa oleh TBM seperti krim analgesic (Salfamen) dan kompresi dengan es. Setelah penanganan dengan obat, pasien dibiarkan untuk istirahat sejenak untuk memulihkan kondisinya. Jaga Pertandingan Perisai Diri antar SMA/SMK Se-Badung & Denpasar melibatkan anggota TBM JD angkatan 18, 19, dan 20, karena pada hari kedua jaga angkatan 20 mengikuti Diklat Intern sehingga senior 18 dan 19 bersedia membantu.