Kamis, 31 Januari 2013

Bahaya Narkoba

Peredaran narkoba telah menjadi sebuah masalah besar dalam negara kita. Banyak kaum muda generasi muda kita yang hancur kehidupannya ketika berhubungan dengan barang haram narkoba ini. Penyalahgunaan narkoba juga semakin meningkat angka kejadiannya. Artis yang terlibat dalam kasus narkoba tidak bisa dibilang sedikit. Apalagi kasus belakangan ini yang melibatkan artis raffi ahmad dalam kasus narkoba. Narkoba adalah kependekan dari kata Narkotika Obatan-obatan Berbahaya.

Pengertian narkoba menurut WHO adalah merupakan suatu zat yang apabila dimasukkan ke dalam tubuh akan mempengaruhi fungsi fisik dan atau psikologi (kecuali makanan, air, atau oksigen).

Bahaya Narkoba, Bahaya Narkotika Untuk Kesehatan

Ada juga definisi narkoba menurut Undang-Undang no 27 bahwa narkoba atau narkotika adalah zat atau obat yang berasal dari tanaman atau bukan tanaman, baik sintetis maupun semi sintetis. Zat tersebut akan menyebabkan penurunan atau pun perubahan kesadaran, menghilangkan rasa, mengurangi hingga menghilangkan rasa nyeri, dan dapat menimbulkan ketergantungan / adiktif (kecanduan).

Ada beberapa jenis narkotika diantaranya yaitu Ophium, morphine, heroin, kokain, amfitamine, kodein, ganja. Yang diantara macam narkoba tadi yang paling berbahaya adalah dari jenis opium.

Lalu bagaimana tinjauan Islam terhadap narkoba ini. Narkotika dan obatan-obatan berbahaya ini tentunya akan sangat membahayakan bagi kesehatan dan bahaya narkoba terhadap kesehatan adalah sangat buruk. Selain itu zat ini juga bisa membuat seseorang mabuk dan kecanduan bahkan bisa sampai menimbulkan kematian. Karena bisa memabukkan maka hukum narkoba adalah haram.

Dalil bahwa segala sesuatu yang memabukkan adalah haram termasuk hukum bahwa narkoba adalah haram :" Hai orang-orang yang beriman, sesungguhnya (meminum) khamar, berjudi, (berkorban untuk) berhala, mengundi nasib dengan panah, adalah perbuatan keji termasuk perbuatan setan. Maka jauhilah perbuatan-perbuatan itu agar kamu mendapat keberuntungan." (QS. Al-maidah: 90). Dalil yang berhadasarkan hadist adalah :"Setiap zat yang memabukkan itu khamr dan setiap zat yang memabukkan itu haram." (HR. Abdullah Ibnu Umar).

Dalam dunia kesehatan obat-obatan jenis narkotika ini bisa menjadi obat yang membantu dalam pengobatan dan perawatan. Tentunya bila memang ada indikasi medis mengenai penggunaan jenis narkotika sendiri. Dan penggunaannya serta pemberian obat jenis narkotika pun harus atas resep dokter. Misalnya adalah jenis dari morpin dan juga kodein.

Dilihat dari segi penggunaannya, narkoba ini bisa dibedakan menjadi 2 golongan. Yakni pengguna narkoba ilegal dan penggunaan narkoba legal dalam dunia medis yang disalahgunakan. Dari penggolongan jenisnya, jenis narkoba di bedakan menjadi 3 golongan besar yakni narkotika, psikotropika dan zat aditif lainnya. Ketiga jenis narkoba tersebut juga sering juga disebut dengan istilah NAPZA.

Bahaya Narkoba bagi tubuh dan kesehatan bisa menimbulkan efek dan dampak seperti Depresan. Pengaruh depresan dari narkotika adalah bisa menyebabkan penggunanya tertidur atau bahkan tidak sadarkan diri. Halusinogen. Pengaruh bahaya narkotika yang menimbulkan efek halusinogen ini maka para penggunanya akan merasakan halusinasi. Halusinasi yaitu melihat sesuatu yang sebenarnya tidak ada wujud nyatanya. Kecanduan (adiktif). Bagi para pemakai hal ini akan bisa menimbulkan ketagihan yang tentunya akan membuat para pemakaiannya sulit lepas dari penggunaan zat ini. Bila mencoba lepas dari penyalahgunaan narkoba atau tidak mendapatkannya pengguna bisa dalam keadaan sakaw (keadaan kritis). Hal lainnya dari dampak penggunaan zat terlarang ini adalah efek stimulan. Biasanya ini yang banyak digunakan. Karena sifatnya sebagai stimulan (perangsang) maka hal ini akan merangsang dan juga mempercepat kerja jantung dan otak sehingga pengguna merasa lebih bertenaga dalam waktu singkat. Bila terus menerus dipaksa organ untuk bekerja maka semakin lama saraf akan mengalami kerusakan dan akhirnya bisa menimbulkan kematian.

Bahaya narkoba bagi generasi muda juga sangat mengkhawatirkan. Begitu banyak juga kasus narkoba yang menimpa para generasi penerus bangsa ini. Kalau dibiarkan pemuda dalam pengaruh narkoba akan dibawa ke mana arah bangsa kita ini. Kasus narkoba juga banyak yang menyangkut para wakil rakyat kita, aparat hukum kita. Apapun itu instansi juga tidak bisa disalahkan begitu saja karena umumnya hal penyalahgunaan narkotika ini bersifat personal.

Demikian beberapa contoh bahaya narkoba bagi kesehatan yang tentunya harus kita waspadai. Dan marilah kita bersama-sama mencegah penggunaan narkotika ini yang dilarang oleh agama dan juga membahayakan bagi kesehatan fisik maupun kesehatan mental pula. Kita juga mengenal akan istilah OD (over dosis) dan bisa mengakibatkan kematian. Keluarga dan pendidikan agama serta pergaulan yang baik adalah salah satu jalan kita untuk mencegah narkotika ini jatuh di tangan keluarga kita atau bahkan anak-anak kita. Sehingga peran keluarga dalam pencegahan penyalahgunaan narkoba ini juga memegang peranan yang penting pula. Kita berlindung kepada Allah dari hal sedemikian aamiin.

Selasa, 29 Januari 2013

Penyakit Campak

Beraneka ragam jenis penyakit sepertinya memang tidak asing lagi bila salah satu tugas pekerjaan kita sebagai tenaga kesehatan dan berhubungan dengan pasien dan penyakit. Ketika kita mempunyai seorang anak kecil kita biasa membawa anak kita untuk melakukan imunisasi. Termasuk untuk imunisasi dan vaksinasi campak ini.

Penyakit campak ini atau juga dikenal dengan nama lain seperti measles, rubeola, morbili. Dan waktu kecil saya mengenal dengan nama umum dan awamnya adalah gabag/gabagan. Pengertian campak menurut WHO adalah penyakit menular dengan gejala kemerahan berbentuk mukolo papular selama tiga hari atau lebih yang disertai panas 38 derajat C atau lebih dan disertai salah satu gejala batuk, pilek, dan mata merah. Demikian salah satu definisi dari penyakit campak ini.

Penyakit Campak, Penyebab Campak

Penyebab Campak ini adalah sejenis virus yang disebut dan masuk dalam golongan Paramyxovirus. Dalam genus Morbillivirus. Cara penularan campak adalah infeksi droplet udara (air borne disease) menempel dan berbiak. Infeksi mulai saat orang yang rentan menghirup percikan mengandung virus dari secret nasofaring pasien campak. Droplet udara maksudnya adalah melalui percikan ludah dari hidung, mulut maupun tenggorokan penderita campak.

Karena penyebabnya adalah sejenis virus, maka hal ini berkaitan erat dengan ketahanan daya tahan tubuh. Bila tubuh kita sedang lemah dan daya tahan tubuh menurun akan mudah sekali tertular penyakit campak ini. Morbili pada anak ini pada akhirnya juga akan meningkatkan daya kekebalan bila telah terkena penyakit ini. Itulah sebabnya setelah sekali anak terkena penyakit menular, ia akan memiliki kekebalan terhadap penyakit tersebut sepanjang hidupnya. Termasuk dalam hal ini adalah penyakit rubeola/campak ini.

Bagaimana cara kita mengenali bahwa seseorang telah terkena penyakit campak ini. Ada beberapa tanda gejala penyakit campak ini pada mulanya diawali dengan flu berat, batuk dan mata berair, kemudian diikuti dengan timbulnya bercak putih dimulut ( bintik koplik ). Anak akan terlihat tidak nyaman, terjadi demam tinggi. Ruam akan mulai muncul pada hari ketiga atau keempat. Bintik-bintik akan memerah dan semakin banyak, tetapi tidak menimbulkan gatal. Campak akan sangat menular dan biasanya berlangsung seminggu. Maka campak adalah jenis penyakit yang menular.

Meski campak bisa berpotensi menjadi penyakit virus yang serius, tapi biasanya jarang terjadi karena umumnya anak pada masa sekarang ini sudah mendapatkan suntikan dan vaksinasi imunisasi MMR pada umur berkisar 12-15 bulan. Masa kritis penularan adalah sejak beberapa hari sebelum muncul ruam sampai lima hari setelah ruam lenyap.

Keluhan yang umum penderita campak akan muncul adalah kemerahan yang timbul pada bagian belakang telinga, dahi, dan menjalar keseluruh tubuh. Selain itu, timbul gejala seperti flu disetai mata berair dan kemerahan ( konjungtivitis ). Setelah 3-4 hari kemerahan mulai menghilang dan berubah menjadi kehitaman yang akan tampak bertambah dalam 1-2 minggu dan apabila sembuh kulit akan tampak seperti bersisik.

Pengobatan campak dan perawatan campak ini adalah sifatnya hanya suportif. Karena penyebab virus maka bila daya tahan tubuh yang lemah maka anak yang kena campak dalam kondisi pemenuhan gizi yang kurang maka hal ini bisa menyebabkan komplikasi campak yang akan bisa memburuk.

Penanganan campak pada anak pada umumnya adalah dengan pemberian cairan yang adekuat, pemberian antipiretik (penurun panas) da pemberian vitamin. Akan tetapi bila pansa berlanjut dan pada anak timbul kejang maka harus segera dibawa ke tempat pelayanan kesehatan.

Pemberian cairan ini bisa dengan memberikan banyak minum (air hangat akan dapat membantu meredakan batuk) dan berikan pula parasetamol khusus anak (baca usia yang dianjurkan berbentuk syrup) untuk menurunkan suhu tubuh. Vaselin akan melindungi kulit di sekitar bibir. Basuh kerak pada pinggir mata, dan gelapkan kamar bila cahaya mengganggunya. Karena penyakit campak ini berasal dari virus, tidak dapat diobati dengan antibiotik, tetapi biasanya medis (dokter) mungkin memberinya untuk infeksi sekunder yang menyertai campak tersebut.

Pencegahan campak dapat dilakukan dengan imunisasi. Yaitu dengan imunisasi campak. Diberikan pada bayi usia 9 bulan, pemberian vaksin dibawah umur 9 bulan kurang efektif karena bayi masih mendapatkan proteksi kekebalan dari ibu. Selain itu ada juga jenis vamsin lainnya yaitu vaksin kombinasi MMR ( Measles, Mumps, Rubella), dilakukan pada usia 12-15 bulan dan diulang ketika sang anak menginjak usia 4-7 tahun.

Ada beberapa komplikasi campak yang bisa terjadi. Diantaranya yaitu infeksi telinga dan paru-paru, muntah dan diare dapat terjadi dua hari setelah ruam muncul. Penyakit ini juga beresiko kecil menyebabkan pneumonia atau ensepalitas, gangguan pada paru-paru atau telinga.

Senin, 28 Januari 2013

Siapa yang Salah??



Pernah gak lu pada ngerasain hal dimana kita suka sama seseorang, dan tanpa kita sadari orang yang kita suka itu (udah) punya pasangan pilihannya?. Dan mereka bahagia banget ….tentu otomatis  kita harus ngapain????? Ya harus berpindah ke lain hati

Namun, justru Pindah ke lain hati itu yang ribet dan susah. Tapi tergantung juga dengan tingkat kematengan rasa suka kita terhadap orang yang kita cintai itu juga sihh…. Kira-kira udah mateng banget ato mateng aja perasaan kita ini? Tapi keknya sama aja deh.

Memang ia sih, kalau kita udah suka banget sama orang dan pinya harapan yang lebih  bahwa  dia akan jadi milik kita (pacaran). Tetapi tiba-tiba tau kalau ternyata dia pumya pilihan hatinya sendiri (orang lain), rasanya bias di bayangkan??? Kalau gak itu rasanya udah gak boker 1 minggu pas mau keluar ehh gak ada toilet di Negara ini… NYESEK BANGET!!!!!!!

Dulu (sekitar 2 bulan lalu) gw pernah alamin seperti yang diatas, tapi sekarang gw udah lupa. KArena masa lalu yang pahit katanya harus dilupakan atau dijadikan pelajaran. Benerkan? Yaaahhh biarlah yg berlalu tetep berlalu dengan dibawa oleh gebetan-gebetan yg selanjutnya muehehehehe #ngimpi

Sekarang gw pengen cerita tentang temen gw….arrggggghhh kagak!!!! Gw bakalan cerita tentang pengalaman gw seperti kejadian di atas.Suka sama seseorang (cewe), dan tiba-tiba dia suka sama orang lain. Bisa dibilang ini semacam “CInta bertepuk sebelah tangan = PHP=Pembunuh tanpa senjata”.  Tapi  sebenarnya mending bertepuk sebelah tangan sih daripada gak ke-tepuk sama sekali. Jangan dibayangin!!!!! Nanti lu bisa galau lagi.

Kalau kita ngomongin tentang orang yang suka PHP (Pemberi Harapan Palsu), sebenarnya yang salah siapa? Kalau “ngarep” itu gak ada, mungkin PHP itu juga gak bakalan ada!. Jadi siapa yang salah dalam kasus tragedy ini? Oke mungkin kita skip dulu pertanyaan ini.

Dulu gw pernah suka dengan CEWEK pastinya.. yg gw kenal melalui  temen gw yang notabenenya sekarang dia adalah adek tingkat gw di fakultas yang sama. Gw jatuh cinta pada SMS pertama..kenapa bukan pandangan pertama?? Karena gw merasa asyik,nyaman,ngawur ketika berSMSan dengan dia…karena jarang ada cewe yang mw bercakap-cakap  melalui sms yg lama…jangankan lama kalau ada yg balas itu pun gw bersyukur…(betapa ngenesnya diri ini). YA Cinta itu memang gitu di jaman sekarang, baru kenalan udah langsung suka,padahal belum tau latar belakangnya…sikapnya,sifat, tata krama dll. Bukan soal seberapa kaya dia ataupun anak siapa dia.

Otomatis kalau jatuh cinta pada SMS, gw suka karena sifatnya bukan karena fotonya. Karena selama gw sms_an dengan dia gw blm pernah ngeliat mukanya. Gw mulai lebih deket dengannya ketika bertukaran Pin BB (2791EA3A #modus) dari situ gw tau seperti apa sosoknya dan Dia pun ngasih respond yg lebih ke GW ..sampai-sampai kami punya panggilan nama khusus masing-masing hehehe. Lama kelamaan gw makin berani sampai akhirnya gw berani bertanya kalau Apakah dia udah punya pacaratau belum. 

Dan jawabannya : dia baru aj putus dari pacarnya..dapet sms seperti itu hati gw seperti  Hati bung karno yang baru selesai baca teks proklamasi. Seneng.. Sumringah..Happy atau apalah yg penting intinya gw seneng pake BANGET!. Sempet ngedate bareng  ya walaupun dia yg ngajak dan dia yang bayarin…dia main ke kost gw walaupun Cuma nganter martabak, tapi dia adalah cewe pertama  yang ngasih gw sesuatu. 

Hampir 3 bulan gw melakukan masa PDKT sampai di suatu sore yg mendung gw nerima SMS dari dia yg berisi “ maaf Huii aku udah balikan sama mantanku” disaat bacaseketika gw berharap ada yg nampar gw sekeras-kerasnya!!!!! GW GAlauuuuu….nyesek tapi gak sampe nangis -_-‘’. Itulah Pengalaman gw di PHPin untuk pertama kalinya.

Dari kejadian gw alamin gw bisa ngejawab pertanyaan di atas tadi. Bahwa dua-duanya salah. Yang satu nanggepin dengan respond yg seakan punya perasaan yang sama. Yang satunya terlalu ngarep karena dikasih respond dan beranggapan kalau itu dikasih lampu hijau menuju hatinya. TApi gak tau juga sihh.. karena setiap orang punya penilaian masing-masing.

Dan setelah kejadian itu selang beberapa bulan..gw sempet menjalin hubungan pertemanan dengan dia walaupun hubungan gw dengan dia makin retak Karena ada beberap alas an. Bukan karena dia gak jadi milik gw namun ada hal lainnya.

Dari sini lu bisa ngambil pelajaran, kalau kita jangan terlalu berharap sama hal yang belum tentu ada ujungnya (kepastian). Karena nanti ujung-ujungnya bisa nyiksa diri kita sendiri, singa yang serem gitu aja masih takut sama pemiliknya, begitu juga burung yg terkadang bisa jatuh karena gagal take-off *ehh?

Lu sekarang lagi berharap lebih ke seseorang??? Pikir-pikir dulu deh sebelum berujung dengan ketidak pastian (diPHPin). Kalau gak, yaudah tinggalin!!! Dan cari halyang ada kepastiaannya jangan mau di janji-janjiin mulu..LU piker ini Caleg ap?? Muehehehehe

NB: sory untuk pembaca blog ini kenapa gw baru muncul.. gw sibuk banget dengan dunia perpacaran perkuliahan gw, ini bukan alas an tapi fakta. Untuk para admin di BLOGGER ENERGY jangan ngekick gw ya karena gw jarang muncul. Hehehe. Oh ia Semua selamat TAHUN 2013!!!!! *ditimpuk batu*….And see you at the next posting ^_^

Wassalam 



Jajumon

Minggu, 27 Januari 2013

Cara Tayammum

Seringkali ketika melakukan perawatan pasien dengan gangguan kesehatan jantung di ruangan perawatan jantung kita melihat pasien-pasien yang membutuhkan perawatan intensif dan juga keadaan umumnya lemah maka tentunya akan mengalami kesulitan dalam menjalankan salah satu kewajiban seorang muslim yaitu menjalankan sholat dan juga berwudhu. Lalu bagaimana caranya seorang pasien bisa sholat dan berwudhu walaupun keadaannya masih sangat lemah.

Bila dalam keadaan sakit dan sakitnya akan bisa bertambah parah atau akan bisa membuat lama sembuh bila bersentuhan dengan air maka seseorang diperbolehkan untuk menggunakan cara bertayammum. Adapun dalil mengenai tayammum ini adalah firman Allah Ta'ala yang artinya :"Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air atau berhubungan badan dengan perempuan, lalu kamu tidak memperoleh air, maka bertayammumlah dengan permukaan bumi yang baik (bersih); sapulah mukamu dan tanganmu dengan tanah itu". (QS. Al Maidah: 6)

tata cara tayammum, cara tayammum menurut sunnah

Menurut Syariat yang dimaksud dengan pengertian tayammum adalah tata cara bersuci dari hadats dengan mengusap wajah dan tangan, menggunakan sho’id bersih. Sho'id adalah seluruh permukaan bumi yang dapat digunakan untuk bertayammum, baik yang mengandung tanah atau debu maupun yang tidak. Itu adalah merupakan definisi dari tayammum.

Tayammum seperti yang tercantum di atas bahwa seluruh permukaan bumi yang bersih maka media yang bisa digunakan untuk bertayammum adalah bisa berupa pasir, bebatuan, tanah yang berair, lembab atau pun kering. Dan tayamum adalah pengganti dari wudhu dengan syarat-syarat tertentu.

Ada beberapa keadaan yang memperbolehkan tayammum bagi seorang muslim dan keadaan tersebut menurut Syaikh Dr. Sholeh bin Fauzan Al Fauzan hafidzahullah diantaranya yaitu :
  1. Jika tidak mendapati air baik itu ketika dalam sebuah perjalanan atau syafar atau pun tidak dalam keadaan bepergian.
  2. Terdapat air tetapi dalam jumlah yang terbatas, disamping itu ada kebutuhan lain yang memerlukan air pula seperti halnya untuk memasak atau pun untuk minum.
  3. Orang sakit yang khawatir bila berwudhu menggunakan air akan membahayakan badan atau semakin lama sembuh dari sakit yang dideritanya.
  4. Ketidakmampuan dalam menggunakan air untuk berwudhu dan bersuci dikarenakan sakit dan juga kelemahan tubuh untuk mengambil air wudhu atau pun tidak orang yang membantu untuk berwudhu bersamaan dengan kekhawatiran habis masa waktu sholat.
  5. Khawatir kedinginan jika berwudhu dengan menggunakan air dan tidak ada yang dapat dipergunakan untuk menghangatkan air tersebut.
Berikut adalah tata cara tayammum menurut sunnah Rasulullah adalah sebagai berikut :
  1. Berniat.
  2. Memukulkan kedua telapak tangan ke permukaan tanah sekali kemudian meniupnya.
  3. Mengusap punggung telapak tangan kanan dengan tangan kiri dan sebaliknya.
  4. Kemudian menyapu wajah dengan dua telapak tangan.
  5. Semua usapan dilakukan sekali.
  6. Bagian tangan yang diusap hanya sampai pergelangan tangan saja.
Tuntunan tayammum berdasarkan sunnah Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam tersebut dia atas berdasarkan akan hadits yang berbunyi :"Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mengutusku untuk suatu keperluan, kemudian aku mengalami junub dan aku tidak menemukan air. Maka aku berguling-guling di tanah sebagaimana layaknya hewan yang berguling-guling di tanah. Kemudian aku ceritakan hal tersebut kepada Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam. Lantas beliau mengatakan, “Sesungguhnya cukuplah engkau melakukannya seperti ini”. Kemudian beliau memukulkan telapak tangannya ke permukaan tanah sekali, lalu meniupnya. Kemudian beliau mengusap punggung telapak tangan (kanan)nya dengan tangan kirinya dan mengusap punggung telapak tangan (kiri)nya dengan tangan kanannya, lalu beliau mengusap wajahnya dengan kedua tangannya." (HR. Bukhari no. 347 dan Muslim no. 368).

Selain kita mengetahui adab cara bertayammum Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam kita juga perlu mengetahui akan beberapa hal yang dapat membatalkan akan tayamum ini. Beberapa penyebab pembatal tayammum adalah :
  • Semua hal yang menjadikan batal wudhu juga merupakan hal yang menjadi pembatal tayammum pula.
  • Menemukan air bila penyebab kita bertayammum adalah karena tidak ada air.
  • Mampu menggunakan air bila penyebab tayammum adalah karena tidak bisa dalam menggunakan air tersebut.
Demikian beberapa tuntunan, adab dan cara tayammum yang diajarkan oleh Rasulullah shallallahu 'alaii wa sallam dan hal ini pula yang mengajarkan kepada kita semua walau dalam keadaan apapun termasuk sakit maka kita tetap diwajibkan menjalankan sholat dan juga bersuci dan berwudhu walau ada bentuk keringanan di dalamnya dengan memenuhi syarat dan kaidah tertentu pula.

Jumat, 25 Januari 2013

Penyakit Thalasemia

Thalasemia adalah salah satu jenis penyakit yang menyerang darah yang berupa kelainan khususnya sel darah merah. Penyakit Thalasemia adalah juga merupakan salah satu penyakit yang bisa diturunkan oleh orang tua kepada anaknya.

Pengertian thalasemia secara medis adalah penyakit kelainan darah yang ditandai dengan kondisi sel darah merah mudah rusak atau umurnya lebih pendek dari sel darah normal (normalnya 120 hari). Hal ini diakibatkan karena ketidakseimbangan pembuatan dan produksi salah satu dari ke 4 rantai asam amino yang berfungsi membentuk hemoglobin (HB). Demikian sedikit definisi dari penyakit ini.

Tanda ciri thalasemia, penyebab pengobatan thalasemia,penyakit thalasemia

Penyebab thalasemia seperti yang dikutip dari medicastore.com adalah adanya ketidakseimbangan dalam rantai protein globin alfa dan beta, yang diperlukan dalam pembentukan HB, karena sebuah gen cacat yang diturunkan. Untuk menderita penyakit ini, seseorang harus memiliki 2 gen dari kedua orang tuanya. Jika hanya 1 gen yang diturunkan, maka orang tersebut hanya menjadi pembawa tetapi tidak menunjukkan gejala thalasemia ini.

Jenis thalasemia ini terbagi menjadi 2 yaitu Thalasemia Mayor dan Thalasemia Minor. Yang dimaksud dengan thalasemia mayor adalah penyakit dengan tanda gejala terlihat jelasnya adalah penurunan akan kadar HB dalam darah sehingga menyebabkan penderitanya mengalami anemia. Dampaknya dalam darah ini maka sel darah merah (eritrosit) cepat rusak dan umur eritrosit lebih pendek.

Jenis ini akan terlihat normal ketika lahir. Tetapi setelah berumur - 3 sampai dengan 18 bulan akan mulai terlihat tanda gejala anemia. Akan muncul pula ciri khas thalasemia ini yaitu facies cooley (batang hidung masuk ke dalam dan tulang pipi menonjol akibat sumsum tulang yang bekerja terlalu keras untuk mengatasi kekurangan hemoglobin).

Thalasemia Minor maksudnya adalah bahwa seseorang tersebut membawa gen penyakit ini, dan seseorang tersebut bisa hidup normal. Akan menjadi masalah bila orang dengan thalasemia minor ini menikah dengan orang yang mempunyai penyakit sama. Karena dari pernikahan tersebut akan lahir seorang anak dengan thalasemia mayor sebesar 25%. Untuk itulah pentingnya juga kita melakukan screening pra nikah, nasehat perkawinan dalam bidang kesehatan untuk mencegah penyakit-penyakit yang diturunkan orang tua kepada anak-anaknya kelak. Ini juga termasuk cara pencegahan thalasemia pula.

Tanda gejala thalasemia dapat pula kita kenali. Karena erat hubungannya dengan penurunan produksi HB maka gejalanya akan terlihat seperti halnya : anemia (kurang darah), pembesaran limpa, pertumbuhan anak thalasemia akan lambat dan juga masa pubertas juga akan berjalan lebih lambat.

Pengobatan Thalasemia menurut Dr.dr. Moedrik Tamam, SpA(K) sampai saat ini masih belum ditemukan metoda yang permanen dalam hal pengobatan serta penanganan penyakit ini. Satu-satunya cara adalah dengan melakukan transfusi darah.

Perhatian pemerintah terhadap penanganan thalasemia ini diwujudkan dengan SK Menkes 2011 yang menggratiskan biaya pemeriksaan kadar feretin penderita penyakit thalasemia anak ini akan sangat membantu pasien-pasien. Karena bahaya paling besar dari penyakit ini adalah penumpukan zat besi dalam darah yang bila ini kadarnya tinggi dan meningkat maka akan menyebabkan komplikasi thalasemia yang bisa berujung pada kematian pasien.

Selain pengobatan dan pencegahan penyakit thalasemia ini dalam langkah-langkah medis, adalah pemberian semangat dan motivasi. Misalnya dengan mengatakan bahwa tidak ada suatu penyakit apapun yang tidak ada obatnya. Hal ini akan bisa membantu para penderita penyakit ini untuk tidak berpikiran bahwa dia tidak memiliki hak hidup seperti orang lain setelah mendapatkan dirinya divonis menderita penyakit ini. Juga dengan perkembangan teknologi kedokteran dewasa ini serta pemberian obat-obatan akan bisa mengurangi terjadinya infeksi, sehingga penderita thalasemia bisa mencapai kehidupan yang lebih panjang.

Rabu, 23 Januari 2013

Keutamaan Syukur

Bersyukur Kepada Allah adalah merupakan kewajiban kita sebagai manusia sekaligus hamba-Nya. Karena dengan syukur yang kita miliki maka secara tidak langsung kita mengakui bahwasannya kita manusia adalah makhluk-Nya yang lemah, yang tak terlepas dari kekurangan, kesalahan sehingga kita berusaha menggunakan nikmat-nikmat yang telah Allah Subhanahu wa ta'ala berikan untuk dipergunakan sebaik-baiknya dalam rangka menggapai ridho Allah baik dalam hubungan kita sebagai makhluk kepada Khalik (vertikal) maupun kepada hubungan sesama makhluk hidup lainnya di muka bumi ini (horinsontal).

Orang-orang yang beriman kepada Allah Ta'ala akan selalu menyadari akan kelemahan mereka di hadapan Allah sehingga akan selalu memanjatkan syukur dengan rendah diri atas setiap nikmat yang diterima. Bukan hanya kekayaan harta benda, keluarga, jabatan, status sosial yang disyukuri, namun memahami bahwa Allah Subhanahu wa ta'ala adalah Pemilik segala sesuatu, bersyukur atas nikmat sehat, keindahan, ilmu, hikmah, dan banyak lagi nikmat-nikmat lainnya yang dikaruniakan-Nya dan orang beriman mencintai keimanan dan membenci akan kekufuran. Itu juga merupakan bagian dari hikmah syukur yang bisa kita dapatkan.

Keutamaan Bersyukur Kepada Allah

Allah akan menambah nikmat kepada hamba-hambaNya selagi mereka mensyukuri nikmat Allah. Hal ini tercermin dari dalil Al-Qur'an yang artinya :"Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih." (QS. Ibrahim : 7). Itulah dasar mengapa kita harus bersyukur kepada Allah. Mensyukuri nikmat adalah juga merupakan menunjukkan tanda kedekatan dan tanda ciri kecintaan seseorang kepada Allah. Orang-orang yang bersyukur memiliki kesadaran dan kemampuan untuk melihat keindahan dan kenikmatan yang dikaruniakan Allah Subhanahu wa ta'ala kepada mereka semuanya dan juga kepada seluruh alam semesta ini.

Kita perlu belajar kepada orang-orang mukmin sejati yang senantiasa mengerti dan memahami akan keutamaan bersyukur kepada Allah sekalipun berada dalam keadaan yang sangat sulit sekalipun. Baik itu dalam menghadapi kesulitan hidup dan sejenisnya. Seseorang yang melihat dari luar mungkin mengira berkurangnya nikmat pada diri orang-orang yang beriman. Padahal, dalam diri orang beriman yang mampu melihat sisi-sisi kebaikan dalam setiap peristiwa dan keadaan juga mampu melihat kebaikan dalam penderitaan tersebut.

Kita perlu belajar dan memahami akan keutamaan orang yang bersyukur dan keutamaan hikmah sabar. Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wa Sallam bersabda : "Tidaklah seorang mukmin ditimpa sakit, letih, demam, sedih hingga kekhawatiran yang mengusiknya, melainkan Allah mengampuni kesalahan-kesalahannya."( HR. Bukhari Muslim ).

Pernahkah terpikir sekilas saja bagaimana kalau udara oksigen yang kita hirup detik demi detik, menit demi menit, hari demi hari ini dihargai dengan rupiah oleh Allah...? Sudah berapa milyar bila oksigen dihargai dengan rupiah sampai dengan kehidupan kita sekarang ini. Tetapi Allah tak memberikan harga sesenpun atas oksigen yang dengan bebas kita hirup ini. Hanya bersyukur, beriman dan beribadah, bermuamalah yang baik kepada sesama manusia adalah bentuk rasa syukur kita atas nikmat Allah yang tak akan pernah bisa kita hitung ini.

Hakekat bersyukur sesungguhnya adalah bersyukur atas diri sendiri karena Allah adalah Maha Kaya Lagi Maha Terpuji. Allah Ta'ala berfirman yang artinya:"Bersyukurlah kepada Allah. Dan barangsiapa bersyukur (kepada Allah), maka sesungguhnya ia bersyukur untuk dirinya sendiri, dan barangsiapa tidak bersyukur, sesungguhnya Allah Maha Kaya lagi Maha Terpuji." (QS. Luqman ; 31 : 12).

Dan perlu kita ketahui pula bahwasannya Allah tidak membutuhkan kita serta syukur kita, tidak pula membutuhkan ketaatan kita atau amalan-amalan kita sedikitpun, akan tetapi Dia memuji siapa yang taat kepada-Nya serta memberinya pahala agar manfaat itu kembali kepada kita sendiri. Kita yang membutuhkan akan rasa bersyukur atas segala limpahan nikmat-Nya.

Marilah sahabat semuanya kita sejenak meluangkan waktu untuk bermuhasabah, bagaimana kita memanfaatkan atas nikmat Iman, nikmat Islam, nikmat sehat, nikmat kelapangan waktu yang kita dapatkan selama ini. Marilah kita untuk bisa meningkatkan rasa syukur kita kepada Allah dalam bentuk apapun yang bisa kita lakukan.

Allahumma a’innii ’ala zikrika wa syukrika, wahusni ’ibaadatika
Ya Allah tolonglah kami untuk selalu ingat kepada Mu, untuk selalu bersyukur kepada Mu, dan untuk selalu memperbaiki ibadat kepada Mu. aamiin....aamiin

Senin, 21 Januari 2013

Tanda-Tanda Persalinan

Melahirkan adalah sebuah proses keluarnya janin bayi dari rahim seorang ibu hamil ke dunia luar. Tentunya persalinan ini adalah ujung dari proses kehamilan pada ibu hamil dari awal proses pembuahan (bertemunya sel telur dengan sel sperma) sampai dengan tiba masanya saat persalinan normal datang.

Hal ini pula yang menyebabkan saya harus memendam keinginan besar untuk bersilaturahmi dengan sahabat-sahabat blogger dalam pertemuan majlis Sepetang Bersama Blogger 2013 yang diadakan di Kuala Lumpur di Hotel Singgahsana, Petaling Jaya, Selangor pada jam 2.00pm, 26/1/2013 ini atas anjuran Denaihati Network. Bila sahabat-sahabat blogger Indonesia berminat masih ada waktu untuk mendaftar di link tersebut di atas. Sehingga hal tersebutlah yang membuat saya juga harus memohon maaf kepada sahabat denaihati atas undangan kehormatan bagi saya yang tidak bisa untuk menghadirinya.

Tanda Awal Akan Melahirkan, Ciri Tanda Persalinan

Kembali pada hal pokok pembicaraan kita mengenai tanda awal melahirkan ini. Beberapa minggu kemarin istri sempat mondok di rumah sakit karena adanya rasa kenceng-kenceng dan mules yang dirasakannya. Sehingga hal ini membuat saya harus segera membawanya ke hospital dan melakukan pemeriksaan kehamilan. Ternyata karena umur kehamilannya yang baru 34 minggu maka persalinannya atas anjuran dokter harus dipertahankan karena belum cukup umur dan bila tetap lahir maka akan dalam kategori kelahiran premature.

Untuk itulah perlunya kita mengetahui akan tanda-tanda awal kelahiran akan segera tiba. Karena dengan mengetahui ciri persalinan akan berlangsung akan membantu kita untuk segera mencari pertolongan kepada tenaga kesehatan baik itu bidan atau pun datang ke Rumah Sakit.

Berikut cara mengenali tanda persalinan segera berlangsung diantaranya yaitu :
  1. Sakit pada panggul atau pinggul. Hal ini karena adanya peningkatan pergerakan dan juga pergeseran janin yang mulai menekan pada daerah tersebut. Rasa sakit ini juga harus bisa dibedakan apakah sakit biasa atau karena akan melahirkan. Bila ibu hamil yang pernah melahirkan akan bisa membedakannya, akan tetapi pada ibu hamil anak pertama hal ini juga bisa cukup membingungkan untuk membedakannya.
  2. Keluarnya lendir yang bercampur darah. Hal ini berarti juga merupakan ciri tanda segera melahirkan karena adanya proses pembukaan. Dalam istilah kesehatan dan medisnya disebut dengan bloody show. Pada waktu bersamaan dengan ini akan terjadi proses pelunakan, pelebaran, serta penipisan mulut rahim.
  3. Adanya Kontraksi. Kontraksi pada ibu hamil yang akan melahirkan berjalannya secara teratur dan konsisten dan kontraksi akan bertambah banyak dalam 15 menit maka ini juga tanda segera datangnya proses melahirkan. Kontraksi khas akan melahirkan ini terasa makin sering, makin lama waktunya, dan makin kuat terasa, disertai dengan mulas atau nyeri seperti halnya kram perut. Perut ibu hamil akan terasa kencang. Nyeri yang dirasakan terjadi pada bagian atas atau bagian tengah perut atas atau puncak kehamilan (fundus), pinggang dan panggul serta perut bagian bawah. Hal ini juga harus dibedakan dengan kontraksi palsu (his palsu) dalam istilah medisnya dikenal dengan kontraksi Braxton Hicks. Ini pula yang beberapa hari yang lalu membuat istri harus menginap di Rumah Sakit 1 hari karena mengira ini adalah tanda kontraksi akan bersalin.
  4. Pecahnya Air Ketuban. Ini juga dialami istri ketika menjalani proses kelahiran anak pertama. Ketika air ketuban mulai pecah dan bocor maka hal ini kita kenali dengan tanda pecah ketuban seperti merasakan semburan air atau hanya rembesan, namun peristiwa pecahnya air ketuban tidak terasa, karena membran tidak memiliki syaraf. Pada istri saya kejadiaannya hanya merembes saja sehingga waktu itu segera datang ke Rumah Sakit Ini juga yang disebut dengan Pecah Ketuban Dini (KTD). Cairan ketuban umumnya mempunyai warna yang bening, tidak berbau, dan akan terus keluar sampai ibu akan melahirkan. Keluarnya cairan ketuban dari jalan lahir ini bisa terjadi karena berbagai hal. Bisa karena mengalami trauma, infeksi, atau bagian ketuban yang tipis (locus minoris) berlubang dan pecah. Bila pecah ketuban berarti selaput ketuban sudah ada 'hubungan' dengan dunia luar dan hal ini membuka potensi kuman untuk masuk. Karena itulah ibu hamil harus segera mendapatkan penanganan dan dalam kurun waktu maksimal 24 jam diharapkan bayi sudah bisa dilahirkan. Bersamaan pecahnya membran ini, ibu akan mengalami kontraksi atau nyeri yang lebih intensif.
Demikian beberapa hal mengenai tanda ciri akan melahirkan yang perlu kita ketahui baik bagi ibu hamil itu sendiri maupun bagi sang ayah. Dan hari-hari ini juga sedang mempersiapkan sebuah nama baik untuk anak.

Mohon doanya pula bagi sahabat-sahabat semuanya agar nantinya proses kelahiran anak kedua saya bisa berjalan dengan lancar dan sehat bagi sang ibu maupun anak saya aamiin..aamiin.

Sabtu, 19 Januari 2013

Menjaga Kesehatan Tubuh

Sebagai manusia pada umumnya tentunya memiliki tubuh yang selalu sehat adalah keinginan dan harapan kita semua. Karena dengan dukungan tubuh yang sehat maka kita bisa menjalankan aktifitas sehari-hari kita dengan lebih baik dan maksimal pula. Apalagi bagi tenaga kesehatan yang tentunya kesehariannya adalah berhubungan dengan orang yang sakit baik dalam hal proses perawatan dan juga proses pengobatan serta penyembuhan.

Bagaimana memberikan pelayanan kesehatan yang baik bila kondisi kita sendiri sebagai tenaga kesehatan khususnya sedang tidak fit atau pun kurang sehat. Bukannya pelayanan yang optimal bisa kita berikan, kita malahan bisa dan juga beresiko untuk tertular penyakit bila berhubungan dan merawat pasien-pasien dengan penyakit menular. Untuk itulah penting dan manfaat menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh kita. walaupun dalam sakit ada hikmah dalam sakit yang bisa kita peroleh.

Tips Menjaga Kesehatan Kebugaran Tubuh

Sudah sewajibnya sebagai seorang muslim kita untuk bersyukur atas nikmat sehat yang kita peroleh dan dikaruniakan Allah kepada kita semuanya. Dengan bersyukur kepada Allah akan menjadi salah satu sebab akan terjaganya nikmat yang dikaruniakan kepada seseorang dan menyebabkan datangnya nikmat-nikmat Allah yang lainnya. Allah berfirman yang artinya :"Karena itu ingatlah kamu kepada-Ku, dan bersyukurlah kalian kepada-Ku, dan janganlah kalian mengingkari (nikmat)-Ku." (QS. Al-Baqarah: 152).

Salah satu jalan untuk mensyukuri nikmat sehat ini adalah dengan cara menjaga kesehatan tubuh kita dan menggunakannya dalam hal amalan sholeh dan kebaikan yang bisa kita lakukan untuk kebanyakan umat manusia.

Bila kita membicarakan mengenai tips menjaga kesehatan badan maka hal yang perlu menjadi perhatian adalah faktor yang bisa mempengaruhi akan kondisi tubuh kita diantaranya yaitu mulai dari makanan yang kita konsumsi, kondisi cuaca dan lingkungan sekitar kita dan sebagainya. Apalagi kita dalam musim penghujan ini, maka kita memerlukan beberapa tips menjaga kesehatan tubuh selama musim hujan.

Ada beberapa kiat tips jaga kesehatan badan kita diantaranya yaitu dengan :
  1. Istirahat yang cukup. Istirahat tidur ini dalam artian kita harus mengatur waktu tidur secara proporsional dalam rangka untuk mengistirahatkan kerja organ dan fisik kita, agar sel-sel dalam tubuh kita bisa memperbaiki diri dan juga membangun sel yang rusak.
  2. Berolah raga secara teratur. Bila kita disibukkan dengan pekerjaan kita serta rutinitas kegiatan keseharian kita maka sempatkanlah sedikit waktu untuk melakukan olahraga ringan misalnya dengan jalan santai atau pun menggerakkan tubuh untuk peregangan. Idealnya adalah dalam seminggu bisa dilakukan 2-3 kali dengan waktu kurang lebih 30 menit. Tetapi dilakukan secara rutin pula.
  3. Memperhatikan kebersihan makanan yang kita konsumsi. Kebersihan dan higienitas makanan yang sehari-hari kita dan keluarga kita konsumsi harus dijaga. Selanjutnya adalah masalah kuantitas makan kita. Porsi makan kita juga tidak boleh berlebihan sampai membuat kita kekenyangan. Bukankah Rasulullah shallallahu a'alaihi wa sallam mengajarkan kepada kita bahwasannya kita makan setelah merasakan lapar dan berhenti sebelum kenyang. Sebuah falsafah yang dalam dunia kesehatan diakui dan dibuktikan bahwa hal tersebut menyehatkan badan tubuh kita.
  4. Mencukupi kebutuhan makanan berserat setiap harinya. Makanan yang tinggi serat dibutuhkan tubuh dalam hal mempermudah proses pencernaan. Konsumsi tinggi serat ini dapat kita temui dalam buah-buahan. Selain hal tersebut kebutuhan tubuh akan vitamin juga harus bisa terpenuhi. Kebutuhan vitamin C dan D sangat mendukung kita dalam proses memelihara kesehatan badan kita. Manfaat vitamian dalam hal ini vitamin D bermanfaat untuk menstimulasi sel imun yang berguna menangkal serangan virus / bakteri. Itu adalah salah satu manfaat vitamin D. Sumber vitamin D dapat kita jumpai dari berbagai bahan makanan seperti halnya telur, hati dan juga ikan yang akan diurai melalui sinar matahari pagi. Manfaat vitamin C adalah meningkatkan daya tahan tubuh kita pula. Sumber vitamin C dapat kita jumpai dari buah-buahan pula contohnya buah jeruk.
  5. Berfikir positif. Hubungan tubuh dan pikiran tidak bisa dipisahkan. Hubungannya adalah bila kita melakukan cara menjaga stamina tubuh dan tubuh kita juga sehat maka akan memberikan efek positif pada pikiran pula. Berpikir positif juga sebaiknya kita lakukan ketika kita sedang ada dalam masalah. Rasa optimis dan istilah never give up sebuah kata yang saya ingat terus dari sahabat Denaihati bila kita sedang ada dalam suatu masalah maka energi positif yang melindungi kita akan memberikan daya kesehatan tersendiri. Contohnya bila tubuh kita sedang stres, maka pada keadaan seperti ini tubuh akan mudah terserang virus atau pun bakteri dibandingkan dengan kondisi orang yang tidak dalam keadaan stres.
Demikian tadi beberapa cara menjaga kebugaran tubuh kita agar kita bisa menjaga kesehatan dan bersyukur atas nikmat sehat pula serta dalam melakukan aktifitas keseharian kita baik dalam hubungan kita terhadap sesama manusia atau pun hubungan kita kepada Allah dalam menjalankan ibadah.

Jumat, 18 Januari 2013

Gurah Dengan Kapsul Gurah

Blog Dokter - Anda tentu sudah mengenal gurah bukan. Gurah identik dengan mngeluarkan lendir kotoran dalam saluran pernafasan. Lazim dilakukan oleh para penyanyi / vokalis yang menghendaki suari bening dan jernih. Dengan gurah lendir berlebih dan kotoran yang menghambat pernafasan menjadi hilang, tentu dengan demikian suara sang penyanyi pun menjadi los tanpa halangan yang mengganggu.

Gurah merupakan teknik pengobatan tradisional yang bisa dikatakan sangat tua, yang berasal dari pegunungan Wukirsari Imogiri Bantul Yogyakarta. Seperti yang sudah dikutip dalam alenia pertama, gurah bertujuan untuk mengatasi gangguan pernafasan, itu awal mulanya. Dalam adat istiadat di Imogiri sendiri Gurah ini dilakukan dengan cara meneteskan ekstrak dari daun Srigunggu ke lubang hidung secara langsung. Konon katanya rasanya sedikit sakit seperti waktu tenggelam dalam air, namun ini hanya sebentar yaitu pada saat pertama lendir akan keluar.

Dilansir oleh detik .com : Penelitian yang membuktikan hal itu dilakukan tahun 2005, oleh Prof dr Soepomo Soekardono, SpTHT-KL(K) dari Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada. Dalam kesimpulannya disebutkan gurah dengan ekstrak daun srigunggu efektif meredakan gejala rinosinusitis kronis seperti ingus berlebih, bersin dan hidung tersumbat.

Gurah dalam perkembangan zaman yang serba praktis mengalami perubahan, jika tradisi kuno di Imogiri melakukan gurah dengan cara meneteskan ramuan langsung ke hidung, kini gurah bisa dilakukan dengan kapsul gurah. Pada tahun 80 an seorang penduduk asli Giriloyo Imogiri, Bp. Prof. H. Djawadi merumuskan sebuah formula gurah Dalam bentuk Kapsul Gurah.

Dengan mengkonsumsi Kapsul Gurah, kotoran yang dikeluarkan tidak hanya dari saluran pernapasan saja, tapi juga membersihkan seluruh system metabolisme tubuh dari racun - racun. Bisa dibilang Kapsul Gurah karya Prof. H. Djawadi ini adalah yang pertama kali di Indonesia dengan RAMUAN ASLI tradisional Imogiri.

Manfaat Kapsul Gurah Prof. H Djawadi adalah untuk membantu pnegobatan :

  1. A4 : ASTHMA, AMANDEL, AMBEIEN, ASAM URAT
  2. L4 : GEJALA LUMPUH, LEUKIMIA, LEVER, LEMAH SAHWAT
  3. EGUJAKAN : EPILEPSI, GULA/DIABETIS, JANTUNG, KANKER/TUMOR
  4. POPARA : POLIP, PARU-PARU/TBC, RADANG TENGGOROKAN
Dengan Kapsul Gurah juga merupakan solusi bagi Anda yang memiliki keterbatasan waktu untuk melakukan Gurah Tetes Hidung, Tidak hanya Kapsul Gurah, tersedia pula minuman kesehatan berupa TEH GURAH DJAWADI yang fungsinya sama dengan kapsul gurah, hanya saja ini berbentuk Teh.

Mengenai Harga Kapsul Gurah dan Teh Gurah karya Prof. H. Djawadi ini tergolong sangat terjangkau, dengan ramuan Asli Kuno Imogiri Kapsul Gurah dibandrol dengan harga Rp.80.000 (40 Kapsul ), sedang untuk Teh Gurah dibandrol dengan Harga Rp.50.000 saja. Bagaimana, Anda berminat ? Untuk memperoleh Kapsul Gurah dan Teh Gurah silahkan hubungi Admin Blog Dokter.

Kamis, 17 Januari 2013

Jaga Kesehatan Saat Banjir

Blog Dokter - Melihat berita di televisi belakangan, negeri kita sedang mengalami musibah nasional, yaitu bajir. Berbagai daerah terkena amukan air yang meluap sampai ke pemukiman penduduk. Tak bisa kita pungkiri, bahwa banjir disebabkan oleh ulah kita sendiri, yang kadang kurang begitu peduli terhadap lingkungan, seperti sampah, hilangnya daerah resapan, berkurangnya pohon akibat ditebang, negeri yang konon elok dan permai yang dijuluki paru-paru dunia ini, kini sedang berduka.

Banjir membawa sisa-sisa penderitaan, baik kerugian meteri atau pun kerugian secara fisik berupa kesehatan. Tak sedikit warga yang mnejadi korban banjir mengalami gangguan kesehatan, seperti gangguan pencernakan, flu, penyakit kelamin dan kulit, serta gangguan kejiwaan akibat stress menghadapi situasi banjir ini. Nah lalu bagaimana cara kita menjaga stamina dan kesehatan kita saat banjir. Berikut Blog Dokter akan berbagi tips menjaga kesehatan saat banjir.

  1. Hindari Hujan. banjir terjadi pada waktu seperti sekrang ini, musim hujan. Jika Anda adalah korban banjir, tetaplah berusaha untuk mengkondisikan tubuh Anda tetap kering, cari tempat berteduh saat turun hujan, ini merupakan usaha untuk menjaga badan Anda tetap vit.
  2. Tetap Makan. Banjir biasanya menjadikan lingkunagn menjadi dingin, air dibawah dan turun hujan dari atas. Tetaplah berusaha untuk memenuhi kebutuhan energi Anda, selamatkan bahan makanan yang ada di rumah untuk bertahan, dengan tetap makan kondisi tubuh tetap pria.
  3. Istirahat yang cukup. Jangan terbawa emosi untuk menantang alam yang sedang murka, jika Anda terjebak dalam situasi banjir, buatlah tempat kering untuk rutin beristirahat, ini akan membuat Anda tetap prima menghadapi situasi, jangan panik dan begadang, akan emmperburuk keadaan diri Anda
  4. Minum multi vitamin. Dahsyatnya sapuan air membawa barang apapun terbawa, termasuk sampah yang kadang membawa banyak bakteri merugikan, dengan asupan cukup vitami akan meningkatkan daya tahan tubuh kita.
Untuk Saudaraku dan sahabat sekalian yang terkena banjir, Tuhan sedang menguji ketabahan kita, marilah kita berdoa untuk sahabat semua yang sedang terkena banjir, semoga menjadi pelajaran yang berharga bagi kita, untuk menjadi lebih baik. Semoga segera diberi kemudahan dalam menghadapi musibah banjir ini. Amin.

Penerimaan CPNS Tahun 2013

Pendaftaran CPNS 2013 dan juga peminat akan lowongan CPNS 2013 dan juga pada tiap tahunnya tetap banyak, bahkan cenderung mengalami peningkatan dalam prosentase jumlah pendaftar cpns ini. Baik itu untuk formasi CPNS pusat maupun untuk formasi tingkat daerah masing-masing yang membuka lowongan CPNS 2013 ini. Hal ini juga berlaku pada penerimaan CPNS 2013 tahun ini juga. Seperti halnya pada formasi CPNS tahun 2012 kemarin yang banyak pula peminatnya walaupun memakai sistem baru dalam hal sistem seleksi penerimaan dan perekrutan CPNS.

Ada beberapa pendaftaran cpns baik itu tingkat pusat dan juga CPNSD yang membuka formasi lowongan kosong untuk pns atau pun mengganti banyak sejumlah pegawai negeri sipil yang akan mendapatkan masa pensiunnya.

info cpns 2013, lowongan penerimaan cpns 2013

Demikian pula untuk daftar info pendaftaran dan penerimaan CPNS 2013 ini untuk tiap kementrian di tingkat pusat tidak sebanyak pada tahun 2012 kemarin. Untuk kementrian di tingkat pusat yang membuka lowongan cpns 2013 diantaranya yaitu :
  1. Kementrian Hukum Dan HAM Kemenkumham.
  2. Kementrian Luar negeri Kemenlu.
  3. Kementrian Keuangan Kemenkeu 2013.
Bagi sahabat-sahabat semuanya bila menginginkan kelulusan dalam setiap keinginan dan impian kita termasuk dalam impian menjadi SEORANG PNS doa dan ikhtiar harus selalu dijalankan. Jadi teringat kata seorang sahabat bahwa hidup untuk memberi memang benar-benar terbukti bahwa di BALIK kebaikan dalam memberi tersebut akan mendapatkan balasan kebaikan yang berlipat pula.

Bagi sahabat-sahabat yang membutuhkan informasi mengenai JADWAL kapan pembukaan PENDAFTARAN dan PENERIMAAN CPNS untuk tahun 2013 ini sahabat bisa membacanya lebih lanjut di sini yaitu di Jadwal Penerimaan CPNS tahun 2013.

Seperti yang dikutip melalui media online nasional.kompas.com Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi yaitu Bapak Azwar Abubakar pada tahun 2012 lalu kemarin bahwasannya penerimaan calon pegawai negeri 2013 akan tetap diadakan dan dibuka kembali. Hal ini juga berkaitan dengan Moratorium Penerimaan CPNS (penghentian rekrutmen CPNS) yang berakhir pada tahun 2012 kemarin. Silahkan sahabat membacanya di lowongan cpns 2012-2013.

Untuk info cpns 2013 lowongan bagi jalur umum pns ini 60 ribu lowongan yang terbagi dari sekian banyak formasi cpns 2013 tersebut. Pada umumnya pendaftaran cpns 2013 biasanya akan diadakan pada pertengahan tahun ini. Dengan berbagai macam cara pendaftaran online pns sepert halnya perekrutan tahun 2012 kemarin. Karena memang dalam proses rekrutmen cpns 2013 ini akan sedikit perbedaan dabandingkan dengan proses pendaftaran calon pegawai negeri sipil tahun-tahun sebelumnya.

Bagi sahabat-sahabat yang berkecimpung dalam dunia kesehatan bila nanti ada info cpns kesehatan 2013 baik bagi cpns tenaga dokter, cpns perawat 2013, dan cpns bidan 2013 akan diupdate pada postingan-postingan yang lain. Kita menunggu pengumuman dari kemenkes untuk info penerimaan cpns kesehatan 2013 ini. Karena dalam tiap tahunnya departemen kesehatan juga membuka lowongan cpns pula.

Berikut beberapa daerah yang membuka lowongan cpns daerah diantaranya yaitu :
  1. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
  2. Kota Bekasi di Provinsi Jawa Barat.
  3. Kabupaten Bekasi di Provinsi Jawa Barat.
  4. Kota Bandung di Provinsi Jawa Barat.
  5. Kabupaten Bandung di Provinsi Jawa Barat.
  6. Kabupaten Purworejo di Provinsi Jawa Tengah.
  7. Kabupaten Boyolali di Provinsi Jawa Tengah.
  8. Kabupaten Karanganyar di Provinsi Jawa Tengah.
  9. Kota Kediri di provinsi Jawa Timur.
  10. Kota Surabaya di Provinsi Jawa Timur.
  11. Pemerintah Provinsi Sumatera Utara.
  12. Kota Siantar di Provinsi Sumatera Utara.
  13. Kabupaten Bungo di Provinsi Jambi.
  14. Kabupaten Batanghari di Provinsi Jambi.
  15. Kabupaten Sarolangun di Provinsi Jambi.
  16. Kabupaten Kerinci di Provinsi Jambi.
  17. Kota Dumai di Provinsi Riau.
  18. Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) di Provinsi Sulawesi Utara.
  19. Kabupaten Tapin di Provinsi Kalimantan Selatan.
Demikian beberapa kementrian dan daerah yang membuka lowongan CPNS untuk tahun 2013. Bagi sahabat-sahabat yang berniat untuk mendaftar pada pendaftaran cpns 2013 ini harus berusaha keras dengan belajar dan mempersiapkan sebaik mungkin dan juga menjalaankan tips kiat lolos ujian cpns agar impian menjadi seorang PNS bisa tercapai.

Rabu, 16 Januari 2013

Perayaan Maulid Nabi

Sebagai umat Islam tentunya kita telah dikenalkan akan siapa Tuhan kita, siapa Nabi kita dan apa kitab suci kita semenjak kita kecil dahulu baik dikenalkan oleh orang tua kita atau pun dari hasil belajar mengaji kita. Karena hal tersebut termasuk dalam rukun iman kita sendiri. Rukun Iman terdiri dari Iman kepada Allah, Iman kepada malaikat Allah, Iman kepada kitab-kitab Allah, Iman kepada para Nabi dan Rasul, Iman kepada hari akhir, Iman kepada takdir yang baik dan buruk.

Mengenai Maulid Nabi maksud dalam hal ini adalah kelahiran Nabi Rasulullah Muhammad shallallahu'alaihi wa sallam yang mana beliau lahir di tengah-tengah keluarga Bani Hasyim. Kelahiran Rasulullah ini terjadi pada hari Senin pagi 9 Rabi’ul Awal, permulaan tahun gajah. (Sirah Nabawiyah,Shafiyurrahman Mubarakfury).

Hukum maulid nabi, peringatan maulid nabi

Dan yang dimaksud dalam memperingati maulid nabi Muhammad Shallallahu 'alaihi wa sallam adalah pada umumnya membacakan kisah kehidupan Rasulullah SAW, memperbanyak pembacaan shalawat, yang kesemuanya itu bertujuan untuk mengenang sejarah kehidupan Rasulullah SAW.

Sejarah Maulid Nabi ini untuk pertama kali khalifah Mu’iz li Dinillah, salah seorang khalifah dinasti Fathimiyyah di Mesir yang hidup pada tahun 341 Hijriyah. Kemudian, perayaan Maulid dilarang oleh Al-Afdhal bin Amir al-Juyusy dan kembali marak pada masa Amir li Ahkamillah tahun 524 H. Pendapat ini juga dikemukakan oleh Al-Sakhawi (w. 902 H), walau dia tidak mencantumkan dengan jelas tentang siapa yang memprakarsai peringatan Maulid saat itu.

Perayaan Maulid Nabi ini pada dasarnya adalah keinginan untuk mengagungkan Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam, ingin pula menampakkan kecintaan serta menghidupkan kecintaan kepada Nabi Muhammad shallallahu alaihi wa sallam. Karena mengagungkan Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam termasuk dalam ibadah. Walau dalam hal menunjukkan kecintaan kepada Rasulullah shallallahu a'alaihi wa sallam adalah dengan menjalankan sunnah-sunnah Rasulullah dalam setiap kegiatan kehidupan kita ini.

Hanya saja ada perbedaan pendapat mengenai diperbolehkan atau dilarang peringatan maulid Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam ini memang ada. Berbagai dalil dan juga pendapat disertai argumen serta nash-nash digunakan untuk menentukan hukum perayaan maulid Nabi Muhammad shallalalahu a'alaihi wa sallam ini. Ada yang mengatakan bahwa hukum maulid nabi adalah sunnah dan ada juga yang mengatakan bahwasannya peringatan maulid adalah salah satu dari bid'ah.

Mengenai bagaimana hukum perayaan peringatan maulid nabi ini silahkan sahabat mencarinya di google karena memang saya tidak berkompeten dalam hal hukum mengenai hal ini. Lalu bagaimana dengan pendapat sahabat-sahabat semuanya...
Wallahu A'lam